Diriku memang tak pandai mengungkapkan perasaan, juga tak
fasih mengucapkan sapaan untukmu. Tapi sejujurnya memang engkaulah orangnya. Namun
tahu keterbatasanku, aku minta bantuan kepada seorang kawan untuk menyampaikan,
ku sampaikan padanya yang ada dalam hatiku, dengan sangat lugas aku tumpahkan
pikiranku, dipahaminya dengan baik. Terima kasih kawan. Meskipun, segala
kemungkinan bisa saja terjadi, seandainya kau terima, aku sangat berterima
kasih ya Allah, dan seandainya tidak kau terima, aku akan terima keputusan
tersebut. Setidaknya telah aku lakukan yang Engkau perintahkan dan tunjukkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar